Cara Menanam Sawi Dalam Polybag - Cara menanam sawi dalam polybag itu bagaimana sih ? Sawi masih menjadi salah satu sayuran favorit masyarakat Indonesia. Rasanya yang cukup lezat serta dapat diolah menjadi berbagai jenis olahan masakan, membuat sayuran ini tidak bosan-bosan untuk disantap. Semakin lama permintaan sawi untuk dikonsumsi juga semakin banyak, jadi tidak mengherankan jika banyak orang yang mencari tahu cara menanam sawi dalam polybag dan berusaha membudidayakannya.

Sebelum membahas lebih dalam mengenai cara menanam sawi dalam polybag, ada baiknya kita mengetahui tentang nutrisi yang terkandung pada sawi. Ini agar anda semakin suka mengkonsumsi sayur sawi. Salah satu nutrisi pada sawi yang paling utama adalah vitamin K. Vitamin K sangat baik untuk menjaga kesehatan tulang anda.

Manfaat lain dari sawi adalah dapat mencegah penyakit kanker, karena mengandung glucosinolates, kandungan tersebut juga mampu membantu mengobati kanker payudara, paru-paru dan juga kanker prostat. Selain itu sawi juga baik untuk mengobati penyakit diabetes dan menyehatkan rambut dan kulit. Nutrisi yang terkandung dalam sawi hijau diantaranya adalah protein, kalori, karbohidrat, vitamin A, vitamin C, kalsium, zat besi, magnesium, vitamin B6 dan lain sebagainya.


Nah sekarang anda sudah mengetahui kandungan nutrisi dan manfaat yang bisa didapatkan dari mengkonsumsi sayur sawi, Tentu anda semakin ingin menanam sayuran ini kan ? Berikut ini adalah langkah-langkah cara menanam sawi dalam polybag yang bisa dilakukan di rumah :
________________________________________
Cara Menanam Sawi Dalam Polybag
________________________________________
1.    Menyiapkan Bibit
 
Cara Menanam Sawi Dalam Polybag
Cara Menanam Sawi Dalam Polybag
Seperti menanam tanaman lainnya, yang harus anda lakukan pertama adalah dengan menyiapkan bibitnya. Anda bisa mendapatkan bibit sawi di toko yang menjual peralatan pertanian supaya lebih praktis. Pilih bibit dengan kualitas baik agar mendapat hasil panen yang baik pula.

2.    Menyemai Bibit
 
Cara Menanam Sawi Dalam Polybag
Cara Menanam Sawi Dalam Polybag
Setelah anda mendapatkan bibit seperti yang anda inginkan, hal selanjutnya yang perlu anda lakukan adalah penyemaian. Penyemaian ini bisa anda lakukan di suatu lahan atau juga bisa anda lakukan di pot plastik kecil. Ketika anda menyemai bibit, pastikan anda menyiramnya pagi dan sore hari setiap harinya, apalagi ketika musim panas. Proses penyemaian ini bisa berlangsung hingga sekitar 3 hingga 4 minggu.

3.    Proses Menanam sawi
 
Cara Menanam Sawi Dalam Polybag
Cara Menanam Sawi Dalam Polybag
Cara menanam sawi dalam polybag berikutnya tentu saja menanam bibit sawi yang telah anda semai. Sebelumnya anda perlu menyiapkan polybag dan tanah humus atau kompos. Isi polybag dengan tanah hingga hampir penuh dengan masih menyisakan beberapa senti ujung polybag. Cara menanamnya anda hanya perlu memindahkan bibit yang telah anda semai sebelumnya. Pindahkan bibit dengan perlahan dan hati-hati agar tidak ada bagian bibit yang rusak. Buat lubang pada tanah di polybag dan isi satu bibit pada setiap polybagnya. Lalu siram tanaman sawi anda. jika anda menginginkan hasil yang maksimal sebaiknya berikan pupuk organik setiap minggunya.

4.    Memanen Sawi
 
Cara Menanam Sawi Dalam Polybag
Cara Menanam Sawi Dalam Polybag
Panen sawi biasanya dapat dilakukan setelah sawi berusia sekitar 2 bulan. Anda dapat memanennya dengan dua cara, yaitu dengan memotong bagian daunnya atau mencabut seluruh bagian sawi. Jika anda masih menginginkan sisa dari tanaman sawi anda, anda bisa memanen hanya dengan memotong bagian daunnya.

Itulah beberapa cara menanam sawi dalam polybag yang bisa dibilang tidak sulit untuk anda lakukan di rumah. Semoga artikel ini bermanfaat dengan anda. Dampak yang paling bisa anda rasakan dengan menanam sayuran adalah anda tidak perlu lagi membeli sayuran, sehingga anda bisa sedikit berhemat. Jika hasil panen anda ternyata bagus, tidak menutup kemungkinan dengan memberikan anda keuntungan dengan menjual hasil panennya bukan. Selamat bercocok tanam.
Axact

KAOS DAKWAH

KAOS DAKWAH adalah blog membahas tentang cara pembuatan Kaos Dakwah sampai bagaimana cara menjual Kaos Dakwah Online maupun offline, Silakan cari artikel di GHIRAH.COM..Terima Kasih telah berkunjung di blog sederhana ini, Jika antum PRODUSEN KAOS DAKWAH ATAU DISTRO MAU KERJASAMA SILAKAN KONTAK NO TLP YANG ADA DI WEB GHIRAH.COM

Post A Comment:

0 comments: